CLICK HERE FOR FREE BLOG LAYOUTS, LINK BUTTONS AND MORE! »

Sabtu, 20 Oktober 2012

Mengapa Hiu Menyerang Orang?




        Hiu makan ikan, cumi - cumi dan benda - benda lain dalam laut. Beberapa hiu sangat tenang dan tidak mengganggu orang. Tetapi ada hiu, misalnya hiu putih raksasa dan hiu bonito, menyerang orang. Mereka memiliki gigi amat tajam dan biasanya makan ikan besar. Bagi hiu orang sama saja dengan ikan besar - "benda" lain yang dapat dimakan!



Jenis Hiu Pemakan Orang :

1. Hiu  Bonito    : Sekitar 5 meter

2. Hiu Putih Besar : Sekitar 10 meter

3. Hiu Martil  : Sekitar 4,5 meter




            
                            RAHASIA HIU

1. Hiu dapat mendengar bunyi dari jauh

2. Hiu juga dapat mencium bau dari jauh. Hidungnya tajam sekali akan bau darah. Apabila mencium darah, hiu akan bergegas menuju  ke sana.




3. Hiu harus bergerak terus. Hiu tidak dapat bernafas jika tidak bergerak terus. Jika terjebak diantara bebatuan hiu akan mati karena tidak dapat bernafas.

Tidurkah Ikan Itu ?




Kalian pasti tahu dong, apa ikan itu? Yaaaps, dia adalah hewan laut yang menggemaskan. Tapi, kira - kira apakah dia juga tidur seperti hewan lain ?



Dan jawabannya.........
Ya! Ikan juga tidur! Pernahkah kalian melihat ikan mas diam tak bergerak di dasar akuarium? Mungkin ikan itu tidur meskipun terbuka matanya.

Woww..... Keren yaa! 
Tapi, mengapa demikian? Karena ikan tidak berpelupuk, ikan tidak dapat menutup matanya. Ikan mas tidur pada waktu malam. Tetapi sementara ikan, misalnya serowot, tidur pada siang hari dan giat atau aktif pada malma hari. ckckck, seperti kelelawar saja yaa. 



                            Ikan Mas


                                                                Ikan Serowot




~sumber : widya wiyata pertama anak - anak

Jumat, 05 Oktober 2012

Mengapa Dedaunan Berganti Warna Bila Cuaca Dingin



  
      Daun mengandung banyak zat hijau yang disebut klorofil. Daun juga mempunyai zat kuning yang dinamakan karoten. Di daerah - daerah bermusim dingin klorofil hilang dan tampaklah daun - daun kuning. Pada musim dingin musm zat makanan dalam daun juga menjadi merah. Ini menyebabkan daun - daun juga berubah menjadi merah. Daun yang klorofilnya tidak menghilang tetap hijau bahkan pada musim dingin. Itulah sebabnya mengapa tetumbuhan ini disebut tetumbuhan hijau abadi. 


Daun yang berubah menjadi merah atau kuning apabila cucaca dingin



Daun Maple yang mengghasilkan zat merah dan karoten. Maka warnanya pun berubah menjadi warna merah.






Daun maple juga mempunyai karoten apabila klorofilnya            hilang. Maka daun itu berubah menjadi kuning. 




sumber : widya wiyata pertama anak - anak


Rabu, 03 Oktober 2012

Tidurkah Tumbuhan Pada Malam Hari ?




          Kita sebagai manusia pasti tidur kalau sudah malam hari, lalu bagaimana dengan tumbuhan? Apakah mereka juga tidur seperti kita?
Nah, ayoo teman sama-sama kita bahas yoooo . . . . . .


          Daun atau bunga beberapa tmbuhan menangkup atau menguncup pada malam hari, misalnya  daun si kecut, randa tapak atau putri malu. Tetapi tumbuhan ini bukannya tidur. Apabila lingkungannya dibuat terang dan hangat seperti siang hari, daun atau bunga tumbuhan ini tetap terbuka seperti pada siang hari

SIANG HARI

 














MALAM HARI
















~sumber widya wiayata pertama anak - anak







Sabtu, 29 September 2012

Mengapa Kulit Kita Berkerut - Kerut apabila Kita Mandi terlalu



       Kulit di telapak tangan dan kaki kalian lebih tebal daripada kulit pada bagian tubuh lainnya. Jikalau lama berada di dalam air, kulit kita akan mengembung. Kuku di ujung jari kalian membatasi penggembungan kulit itu. Maka jari lalu berkerut  -  kerut. 





       Seluruh tubuh kita terdiri dari jutaan bagian renik yang disebut sel. Apabila kita mandi, sel di kulit jari atau ibu jari menyerap air dan membengkak. Bagi sel - sel yang membengkak itu tidak ada ruang untuk berjajar berdampingan seperti biasanya. Sel - sel itu harus berdesak - desakan.  



~sumber widya wiyata pertama anak - anak

Mengapa Kita Batuk dan Bersin Apabila Pilek ?



          Apabila kita pilek, banyak kuman mengumpul di dalam hidung dan tenggorok. Dan inilah yang menyebabkan kita merasa sakit. Hidung kita mengeluarkan ingus, dan lendir kekuning - kuningan itu menyumbat hidung dan tenggorok. Kita batuk dan bersin untuk mencoba membersihkan lendir dari hidung dan tenggorok. 





           Kita bersin untuk membersihkan hidng kita dari kuman. Bersin itu membuang kuman dan ingus yang ada di dalam hidung. 

           Apabila kita batuk, batuk ini menolong bersihnya tenggorok dan membersihkan dahak. 

Terkadang Kita Batuk atau Bersin Sekalipun Sehat

  Kadang kala, tidak pilek sekalipun, kita bersin. Kita bersin jika memandang matahari atau mencium merica. Kita batuk jika makanan menyangkut di tenggorok ketika kita melahap makanan, dan bukan makan dengan baik. 





Haruskah Kita Mencoba untuk Tidak Batuk ?

Kendati ada kalanya tidak dapat menghindarinya, kita sebaiknya mencoba tidak batuk apabila kita tidak harus batuk. Batuk memerlukan sedikit energi. Jika kita sakit, batuk akan mengakibatkan kita merasa lebih parah

Menutup Kuman

Di sementara tempat orang memakai penutup mulut apabila sedang pilek, dengan maksud agar kuman - kuman tidak berterbangan dan menularkan pilek ke orang lain. 







~sumber widya wiaya pertama anak - anak

Sabtu, 22 September 2012

Mengapa Kita kentut ?



      Selain makanan yang kita makan, di dalam usus ada udara. Sisa makanan yang kita makan berubah menjadi gas di dalam usus besar. Udara dan gas bergerak bersama dengan bahan - bahan lain di dalam usus besar kita dan, apabila keluar, kita kentut. Jika kita kentut, dan kentut ini terutama berupa udara, kentut tidak akan berbau sekali. Tetapi jika terutama gas, kentut itu bau. 





Apa penyebabnya ?

- Gas yang keluar dari makanan yang kita makan.

- Udara yang kita telan bersama makanan kita.



~sumber widya wiyata pertama anak-anak